Semarak Peringatan HUT RI ke–77 di SMP Negeri 1 Manyaran
SMP N 1 Manyaran, 18/08/2022. Suasana semarak peringatan HUT RI ke-77 tersasa begitu meriah di SMP N 1 Manyaran. Berbagai rangkaian kegiatan dan ragam perlombaan dipersiapkan untuk memperingati dan merayakan hari kemerdekaan Indonesia.
Seluruh siswa siswi SMP N 1 Manyaran berpartisipasi dan bergotong royong mempersiapkan berbagai kegiatan yang dilaksanakan. Partisipasi aktif dari seluruh siswa siswi ini menjadikan suasana perayaan HUT RI tahun ini begitu semarak dan penuh dengan nilai-nilai kebersamaan. Acara HUT RI ke-77 menjadi pemersatu dan momentum untuk membangun semangat, cinta negeri, dan optimis menyambutnya, untuk lebih menjadikan sumber daya manusia yang unggul dan maju.
Kehangatan dan kemeriahan rangkaian acara peringatan HUT RI di SMP N 1 Manyaran sudah mulai terasa sejak memasuki awal bulan Agustus,. Dimulai dengan kegiatan latihan untuk mempersiapakan berbagai lomba yang akan diikuti, pemasangan umbul-umbul, hingga kerjasama dan gotong royong dalam menyiapkan aneka kreasi untuk menyongsong kegiatan pawai budaya.
Berikut ini adalah kumpulan beberapa foto reportase terkait rangkaian kegiatan peringatan HUT RI ke-77 di SMP N 1 Manyaran :

Seluruh siswa kelas 7F, serentak berlatih menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu nasional, yang merupakan salah satu cabang perlombaan yang diadakan dalam rangkaian peringatan HUT RI ke-77. Hari demi hari kelas 7F berlatih dan selalu meluangkan waktu demi suksesnya paduan suara kelas tersebut, dengan harapan tercapai kualitas suara yang maksimal, intonasi yang pas, sehingga nantinya menjadi juara. Semua siswa kelas 7F berpartisipasi dalam berbagai kegiatan dan perlombaan yang akan diadakan untuk menyemarakan HUT RI ke-77 dengan meriah.

Siswa siswi kelas 7F juga bergotong royong menghias tempat sampah, karena itu juga merupakan salah satu cabang perlombaan yang nantinya semua kelas akan berlomba untuk mendapatkan juara. Maka dari itu siswa kelas 7F berusaha dan bersemangat bergotong royong mempercantik dan mengutamakan fungsi utama dari tempat sampah. Bukan hanya berharap kemenagan, namun siswa 7F juga mengajak seluruh siswa untuk membuang sampah pada tempatnya.

Semarak HUT RI ke-77 semakin meriah dengan diadakannya pawai budaya di tingkat kecamatan yang melibatkan berbagai instansi, pada hari Kamis, 18 Agustus 2022. Dalam pawai ini, seluruh siswa SMP N 1 Manyaran mengikuti tanpa terkecuali. Mereka ikut berpartisipasi dalam acara pawai budaya dengan aneka macam pakaian adat dari berbagai daerah serta berbagai kreasi karya seni yang mewujudkan kebhinekaan. Tidak hanya itu, dalaam pawai budaya ini SMP N 1 Manyaran juga menampilkan pertunjukan Drumband yang pesertanya merupakan siswa siswi kelas 7 sampai kelas 9, yang terpilih sesuai dengan seleksi. Ada bermacam macam alat yang digunakan, seperti : bass drum, xyiophine, harnes, multi tom, snare drum, pianika, mase stick mayorate dan cymbal.
Seluruh keluarga SMP N 1 Manyaran sangat bersemangat dalam berpartisipasi, bergotong royong dalam semarak HUT RI ke-77, termasuk para guru dan tenaga kependidikannya.
Reportase oleh Niandika Adina Prasetyo_Kelas 7F